ANGGOTA ORMAS DIKEROYOK ORANG TAK DIKENAL USAI BERKARAOKE
Anggota ormas Pemuda Pancasila Semarang, Yogy Ade Prasetyo (23) dikeroyok usai karaoke. Warga Jalan Lemper Mijen, Kelurahan Lamper Tengah, Semarang Selatan, ini pun melaporkan kejadian yang dialaminya tersebut karena menderita luka-luka.
Pada saat kejadian, Rabu (22/11) sekira pukul 03.30 WIB, dirinya usai berkaraoke di kawasan hiburan malam di Jalan Sandowo atau Mberok. Ketika akan pulang saat sampai di parkiran, dia baru ingat kalau rokok elektriknya ketinggalan.
"Saya masuk kembali ke ruangan mencari rokok elektrik yang ketinggalan. Saya tanyakan sama karyawannya bilang tidak ada. Sampai di parkiran tiba-tiba saya dikerumuni banyak orang dan langsung memukul dan mengeroyok," ungkap Yogy usai melapor ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Semarang, Kamis (23/11).
Karena dikeroyok, dia hanya bisa berlari melindungi diri dan selamat setelah disembunyikan tukang becak. Saat dikeroyok uang di dompet serta telepon genggam miliknya juga dirampas.
"Saat dikeroyok, pelaku juga meminta paksa HP dan uang Rp 350 ribu, saya tidak tahu orangnya karena yang mukulin banyak," imbuhnya.
Kasubag Humas Polrestabes Semarang Kompol Suwarna mengatakan laporan sudah diterima, namun hingga kini korban masih diperiksa.
"Korban masih dalam pemeriksaan, pemeriksaan terkait kronologis kejadian awal hingga kejadian bentrok," ucapnya.
0 komentar:
Posting Komentar