CYBER POLDA METRO MENGEJUTKAN ANGGOTA WANTIMPRES
Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) dan Kemenkominfo menyambangi Gedung Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, Rabu (1/11). Kedatangan mereka untuk meninjau tentang kemampuan Cyber Crime Polda Metro Jaya dalam memerangi kejahatan dunia maya.
"Hari ini dari Wantimpres datang untuk melihat seperti apa unit Cyber Polda Metro Jaya. Alhamdulilah kehadiran beliau-beliau tadi kita sedikit dapat berikan gambaran seperti apa semangat yang dibangun kepolisian untuk mengawasi transaksi komunikasi atau transaksi yang lainnya dengan menggunakan media internet," kata Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya Kombes Adi Deriyah, di kantornya, Rabu (1/11).
Selain itu, mereka juga melihat ruangan data command center milik Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya. "Mereka yang hadir memberikan apresiasi besar termasuk dari Wantimpres. Mereka tidak menyangka kepolisian RI mempunyai kemampuan seperti itu," ujarnya.
Sementara itu. Anggota Wantimpres Sidarto Danusubroto mengatakan kedatangannya dalam rangka menindaklanjuti hasil rekomendasi Rembuk Nasional 2017 terkait pemberantasan kejahatan lewat internet.
"Ini adalah tim cyber dari pada Rembuk Nasional waktu itu 23 Oktober 2017, ini untuk mendalami masalah-masalah itu (kejahatan cyber). Saya kaget tadi ada data begitu canggih yang ditangani oleh orang-orang yang sangat terlatih, saya terus terang suprise," katanya.
0 komentar:
Posting Komentar